Kumpulan Nama Bayi Laki-Laki Islam Rangkaian Dalam Al-quran – idenmaislami.com. Mencari nama untuk sang buah hati tentu tidak boleh asal. Karena nama merupakan sebuah doa yang akan di sandang seumur hidup. Oleh karena itu, nama anak harus memiliki arti yang baik. Anda bisa menggunakan nama bernuansa Islami, agar nama bayi Anda sesuai dengan syariat Islam.
Nah, Anda tentu membutuhkan rekomendasi nama bayi sebagai bahan acuan bukan? Maka dari itu, kami telah menyuguhkan kumpulan nama bayi laki-laki islam rangkaian dalam Al-quran berikut ini.
Kumpulan Nama Bayi Laki-Laki Islam Rangkaian Dalam Al-quran
1. FAWAZ
Artinya sukses, berjaya atau menyukai ilmu pengetahuan
Contoh : Fawaz Athallah Razqa artinya anak laki-laki yang merupakan karunia Allah yang kelak akan menjadi orang yang sukses dan makmur
2. AULIAN
Berarti pemimpin, semangat, malaikat atau teman
Contoh : Azzam Aulian Putra artinya pemimpin laki-laki muslim yang agung dan memiliki kebulatan
3. CHAIRIL
Berarti kebaikan
Contoh nama : Chairil Rafqi Alfarezel artinya anak laki-laki yang memiliki kelembutan hati dan selalu menyebarkan kebaikan dalam hiudpnya
4. ATHA
Artinya kebaikan atau pemberian
Contoh : Atha Hafizh Alfarezi artinya anak laki-laki baik yang suka menjaga dan selalu semangat dalam bekerja
5. DZUHAIRI
Artinya berhasil dengan baik, cerdas dan beruntung
Contoh : anak laki-laki tampan yang selalu membawa kebaikan sempurna di dalam kehidupannya
6. BASHIR
Memiliki arti pembawa berita baik
Contoh rangkaian nama : Bashir Nufail Zuhayr artinya pemuda yang pandai dan istimewa sebagai hadiah dari Tuhan
7. ESHAN
Memiliki makna dalam kasih Allah
Adapun rangkaian namanya : Eshan Evano Faeyza artiny pemuda kesayangan Tuhan yang menjadi anugerah terindah dan penuh dengan kesuksesan
8. HAIDAR
Artinya laki-laki pemberani
Adapula rangkaian namanya : Haidar Zhafran Abrisam yang artinya pemuda tampan yang beruntung memiliki keberanian untuk mencari kemenangan sejati
9. GHIBRAN
Berarti paling pandai, yang memulihkan, membetulakn atau menyatukan secara harmonis
Rangkaian yang bisa di ambil : Ghibran Arfan Alusayn artinya lelaki cerdas, tampan dan dapat menyatukan keluarga agar harmonis
10. IRSYAD
Berarti petunjuk
Contoh rangkaian nama : Irsyad Hidayatullah Akbar yang berarti laki-laki yang mendapat petunjuk Allah Yang Maha Besar
11. KHAYRI
Artinya murah hati
Contoh rangkaian namanya : Khayri Hafidz Rivandra yang berarti bayi laki-laki yang memiliki kekuatan matahari, murah hati dan kelak manjadi seorang penjaga yang baik
12. SULTHAN
Berarti memiliki kekuasaan atau bukti yang kuat
Contoh rangkaian nama : Sulthan Raffasa Alfarezi artinya anak laki-laki yang berkedudukan tinggi, yang berkuasa dan selalu semangat dalam bekerj
13. QIYAS
Memiliki arti laki-laki yang tegas
Contoh nama : Raffasya Qiyas Irawan yang artinya pria yang tegas yang gemar akan kemasyhuran dan ditempatkan di tempat tertinggi
14. WAFI
Memiliki arti sempurna atau yakin
Contoh nama : laki-laki keturunan Nabi kesembilan yang sempurna dan selalu mengeluarkan zakat
15. HAFIDZ
Memiliki arti anak laki-laki penghafal Al-quran
Adapula rangkaian nama nya : Khairullah Hafidz Mubarak yang berarti laki-laki penghafal A-quran dengan segala kebaikan dan anugerah dari Allah
16. JABIR
Artinya menggantikan yang hilang
Adapun rangkaian nama yang bisa digunakan : Jabir Zhafran Muhammad artinya anak laki-laki beruntung sebagai doa dari pengganti yang hilang
Jika anda kurang sesuai dengan contoh rangkaian namanya, anda bisa menggabungkan dengan nama yang lainnya. Atau anda bisa simak artikel-artikel sebelumnya di idenamaislami.com. untuk mencari nama-nama islami yang lain. Semoga bermanfaat.